Jika anda mencari uang maka anda dipaksa mengupayakan pelayanan terbaik, tetapi jika anda mengutamakan pelayanan terbaik maka uang akan mencari anda !

Mengapa Harus Install ulang sistem operasi Windows

Mengapa Install ulang sistem operasi Windows ? Repair atau gagal repair Windows? Atau gagal install ulang Windows? Demikian masalah yang sering muncul, entah anda pengguna Windows XP, Windows Vista, Windows 7 atau bahkan OS yang lain. Mulai artikel ini sampai beberapa artikel ke depan saya akan membahas mengenai instalasi windows dalam berbagai versi. Ada kalanya ketika repair windows tidak berhasil, disinilah kita harus melakukan instal ulang.
Pertanyaannya adalah apa itu install ulang?. Install ulang Windows adalah sebuah usaha untuk memasukkan kembali semua files-file system operasi Windows kedalam sebuah path/dirve tertentu pada hard disk sehinggan komputer dapat beroperasi kembali secara normal. Ini dilakukan ketika windows mengalami kerusakan atau sebagian filenya hilang. Dalam install ulang semua versi windows didalamnya ada beberapa pilihan yang dapat ditempuh;
  1. Clean installation. Dalam bahasa pasar install total. Dalam proses ini kita menghapus semua data/file dalam drive (biasanya C: ) yang merupakan tempat system operasi. Penghapusan tadi dilakukan baik dengan men-delete partisi system lalu membuatnya kembali atau hanya dengan cara mem-format partisi hard disk untuk drive system operasi. Ini biasa dilakukan jika semua data penting pada drive system sebelumnya telah diamankan dengan backup. Apa jeleknya? Jeleknya adalah lama Kurang Lebih 2 jam Full Service. Bagusnya adalah komputer akan segar kembali jika sebelumnya ada virus komputer maka dipastikan akan bersih kembali sesudah instalasi selesai.
  2. Install tanpa format hard disk system, artinya kita hanya menimpa semua file system operasinya tetapi program aplikasi lain tetap utuh. Bagusnya adalah semuat setting dan aplikasi dalam komputer akan kembali seperti sebelumnya. Jekenya adalah jika ada worm, virus ataupun malware maka penyakit tersebut akan tetap tinggal dalam komputer. Dalam proses install biasanya ada pilihan [no changes] sebagai identitas pilihan instalasi ini.
  3. Repair yaitu hanya memperbaiki file-file system operasi yang rusak atau hilang. Ini juga tidak menyelesaikan masalah virus tetapi waktunya singkat dibanding dua langkah sebelumnya.
Lalu mengapa system operasi windows diinstall ulang?
  1. Karena terserang virus dan sudah tidak ada pilihan lain alias sudah stress gara-gara virus.
  2. Karena system operasi sudah terlalu banyak file sampah yang tidak tertangani oleh software pembersih file sampah. Harap dimengerti bahwa software pembersih file sampah jika tidak tepat kadang justru menimbulkan masalah pada computer misalnya pada registry editor.
  3. Karena system operasi sudah sedemikian lambat dan meng-uninstall sebagian program aplikasi ternyata tidak menyelesaikan masalah.
  4. Karena konfik antara program aplikasi maupun dengan system operasi sehingga komputer malas bekerja atau bahkan mogok kerja.
  5. Dan masih banyak lagi alasan lain mengenai hal ini. CATATAN : Jangan takut melakukan install ulang windows asal Anda Menguasai Dan Memahami langkah-langkahnya dengan benar.  Jika Tidak Bisa melakukan install ulang windows  Sebaiknya Bawa Ketempat Service Komputer
Mengatasi gagal install ulang windows
Dan mengapa sering terjadi gagal install ulang windows ? Bagaimana mengatasi kegagalan install ulang windows? Beberapa hal yang sering menjadi penyebabnya. Ada 5 perangkat keras yang secara langsung terlibat dalam proses install ulang window yaitu Processor, Ram , Hard disk, CD/DVD ROM, CD installer dan 3 yang terakhir yang paling bertanggung jawab untuk kegagalan proses instalasi. Inilah solusinya;
  1. Kegagalan pada CD installer. Biasanya CD installer yang sudah tua dan banyak goresan akan susah dibaca oleh CD ROM. Dari sinilah awalnya. Oleh karena itu pastikan CD installer masih sangat layak untuk digunakan. Jika CD installer rusak maka akan muncul beberapa kali pesan [can’t copy file….]. Sebenarnya pesan ini bisa diabaikan dengan pilihan [Skip] tetapi kemungkinan besar nantinya ada kegagalan tertentu ketika windows sudah berjalan di desktop.
  2. CD/DVD ROM rusak, kabur optiknya. Jika optik CD/DVD ROM kabur alias berdebu, maka dia tidak bisa membaca CD dengan tepat dan jika ini terjadi maka proses akan menjadi sangat lambat selanjutnya akan sangat lambat atau terhenti lalu muncul peringatan kegagalan. Peringatan paling keras dari kegagalan ini adalah Blue screen of death. Pastikan kabel CD/DVD ROM terpasang dengan tepat, kalau perlu siapkan CD/DVD ROM cadangan.
  3. Kesalahan menulis pada hard disk. Ada kalanya terjadi kegagalan mengcopy file-file kedalam hard disk sehingga proses install gagal. Permasalahan listrik tidak stabil bias mengganggu proses ini. Penyebab lain adalah kabel data hard disk longgar atau tidak tepat ketika akan memulai meng-copy file kedalamnya langsung timbul kegagalan. Biasanya hard disk yang sudah tua dan tidak stabil lagi juga menyebabkan hal ini, walaupun hard disk masih terdeteksi di BIOS. Perbaiki kedudukan kabel data dan siapkan hard disk cadangan.
Read more »

Menambahkan Simbol pada Microsoft Office Word 2007 / Microsoft Office Word 2010

Mungkin kebanyakan orang telah mengetahui bagaimana cara menambahkan simbol pada  Microsoft Office Word 2007 / Microsoft Office Word 2010, namun tidak ada salahnya saya mencoba membahasnya.
Penulisan simbol dibutuhkan ketika kita membuat artikel ilmiah yang berhubungan dengan ilmu Alam misal Matematika, Biologi, Fisika, Kimia, astronomi dan lain sebagainya yang biasanya merupakan simbol huruf-huruf Yunani kuno. Untuk kali ini saya akan mencoba membahasnya dan mudah-mudahan dapat membantu bagi yang membutuhkan.
langsung saja ya !

Cara Menambahkan Simbol pada Microsoft Office Word 2007 / Microsoft Office Word 2010
1. pertama-tama klik tab Insert pada ribbon. jika beruntung simbol yang anda inginkan sudah muncul.
2. jika tidak ada pilih tombol Symbol yang ada dipojok kanan, lalu pilih more symbols…
tombol simbol

3. setelah itu akan muncul jendela Symbol, anda tinggal mencari simbol yang anda perlukan.
jendela symbol

4. jika simbol telah ditemukan klik simbol tersebut kemudian tekan insert, atau dengan mengklik dua kali simbol tersebut.
5. jika anda sering menggunakan simbol yang sama sebaiknya anda menggunakan shortcut untuk mempercepat kerja anda dengan cara mengkombinasikan tombol ALT dengan Character code (biasanya kombinasi 4 angka). anda mesti menekan tombol ALT ketika anda menekan tombol-tombol angka character code.
Read more »

Penyebab Kegagalan Install Ulang Windows

Banyak penyebab kita melakukan install ulang Windows, baik itu karena sistem komputer dirasa telah terasa lambat, terlalu banyak virus yang aktif pada system komputer, banyak sekali program yang error dan tidak bisa dijalankan, karena file system Windows rusak sehingga Windows tidak dapat booting atau performa komputer kita kurang memuaskan, atau penyebab yang lainnya yang menyebabkan kita memutuskan untuk menginstall ulang.
Namun tidak selamanya hal yang kita inginkan berjalan lancar sesuai rencana, adakalanya terjadi gagal pada proses install ulang, nah pada postingan kali ini saya akan membahas beberapa penyebab terjadinya kegagalan pada waktu install ulang Windows, atau mungkin terjadi pula pada OS yang lainnya. juga saya akan coba memberikan solusi bila hal tersebut terjadi

Penyebab Install Ulang Gagal

1. CD atau DVD Installer Operating System (OS) dalam hal ini CD Windows rusak, dalam artian bisa karena terlalu banyak goresan sehingga menyebabkan CD atau DVD ROM tidak dapat membaca CD Installer OS Windows tersebut.
2. Harddisk kita mengalami kerusakan, misalnya karena terdapat Bad Sector
3. CD ROM atau DVD ROM yang kita miliki sudah rusak, bisa jadi penyebab gagalnya install ulang adalah CD ROM atau DVD ROM kita mengalami kerusakan sehingga tidak dapat membaca CD yang bagus sekalipun.

Solusi Install Ulang Gagal

1. bila CD atau DVD installer OS anda yang rusak, maka anda harus menggantinya dengan CD Installer OS yang lain.
2. Bila penyebabnya terdapat Harddisk yang terlalu banyak bad sector, Ganti Harddisk yg Lain ( Harddisk Baru)
3. Bila CD atau DVD ROM anda yang rusak, coba perbaiki dengan menggunakan CD atau DVD Cleaner.
Untuk mengetahui penyebab mana yang menyebabkan gagal install ulang, sebaiknya anda coba masing-masing gejala yang ditimbulkan :
1. Bila proses install ulang gagal pada waktu pertengahan proses, biasanya ini dikarenakan  CD yang rusak atau terlalu banyak goresan. Namun tidak jarang dikarenakan harddisk yang terdapat bad sector.
2. Bila proses install ulang tidak dapat mulai ketika checking harddisk, sedangkan anda telah masuk ke proses install ulang, maka kemungkinan besar penyebab kegagalan adalah karena terdapat bad sector pada Harddisk.
3. Bila proses install ulang tidak dapat dimulai sejak awal, sehingga anda tidak masuk pada bagian instalasi maka ada kemungkinan CD atau DVD ROM anda yang rusak.

Read more »

Cara Ekstrak File Rar

Sering timbul pertanyaan kenapa file harus dipecah menjadi beberapa bagian sehingga membentuk file part1, part2, part3 dan seterusnya. Hal ini dilakukan karena beberapa server melakukan pembatasan ukuran maksimal yang diperbolehkan dalam sekali upload. Misalnya suatu server hanya memperbolehkan sekali upload file maksimal 100MB. Padahal file yang akan kita upload besarnya mencapai 450MB, apa yang harus dilakukan? Langsung mengupload file sebesar 450MB tersebut, jelas tidak mungkin. Satu-satunya cara adalah dengan membagi file tersebut maksimal 100MB/ file, sehingga file akan terpecah menjadi 5 bagian agar bisa diupload pada server tersebut. Maka akan terbentuk 5 file part yaitu part1, part2, part3, part4 dan part5.

Pada umumnya file part terakhir memiliki ukuran lebih kecil daripada ukuran file sebelumnya yang sama besar. Contoh: Misalnya filenya terdapat 5 buah masing-masing:

part1= 100 MB
part2= 100 MB
part3= 100 MB
part4= 100 MB
part5= 50 MB

Perlu diingat, part1 sampai part4 ukurannya harus sama besar, jika tidak sama besar maka bisa dipastikan file dengan ukuran yang beda (lebih kecil biasanya) adalah file part yang korup .

Perlu diingat juga bahwa sebelum melakukan pengekstrakan file, pastikan nama file di belakang .rar sudah sama semua. Jika terdapat nama file yang berbeda maka dapat menyebabkan kegagalan proses ekstrak.

Taruh semua file part dalam satu folder. Lalu rubah nama masing-masing part menjadi:

part1.rar
part2.rar
part3.rar
part4.rar
part5.rar
part6.ra
dst ... sesuai banyaknya part

Setelah itu baru lakukan proses pengekstrakan. Pengekstrakan dapat dilakukan dengan aplikasi winrar atau 7zip.

Cara melakukan ekstrak adalah sangat mudah. Lakukan ekstrak pada salah satu file part maka otomatis file lainnya akan ikut diproses

Jika cara di atas masih belum bisa, coba pada waktu proses ekstrak dengan winrar, checklist bagian Keep Broken File seperti gambar di bawah ini:





Tapi ingat cara ini adalah pemaksaan karena meskipun file korup akan tetap diekstrak, sehingga jika korupnya besar maka hasilnya juga tidak maksimal, bisa jadi film terpotong dan lain sebagiannya
Read more »